Penyebab Kran Dispenser Tidak Keluar Air dan cara perbaikinya



Ada beberapa penyebab jika kran dispenser air minum tidak mengeluarkan air atau aolirnya kecil. Mari di sini kita akan membahas penyebab penyebab kran dispenser tidak mengeluarkan air. Sebelum kita memulai pembahasannya mari kita sedikit mengenal komponen komponen yang ada di instalasi dispenser air minum kita.

Komponen komponen pada dispenser yang ada dalam jenis dispenser model galon air minumnya di atas terdiri dari

  • Kompresor

  • Kondensor

  • Evaporator

  • Thermostat

  • Tabung air panas

  • Tabung air dingin

  • Bimetal pemutus panas

  • Kran dan instalsinya

  • Body dispenser serta perlengkapan lampu indikator


Di antara sejumlah nama nama komponen dispenser di atas yang berhubungan atau yang bisa mengakibatkan kran air dispenser kecil atau bahkan tidak mengeluarkan air adalah, Termostat, dan kran dispenser itu sendiri. Rata rata kran dispenser yang airnya kecil adalah bagian kran yang dingin, tetapi yang panas pun bisa terjadi. Oke disini saya akan sedikit jelaskan penyebab dan cara perbaikan kran dispenser di bagian kran dingin maupun kran yang panas


Penyebab Kran Dispenser Tidak Keluar Air dan cara perbaikinya

 




  • Penyebab dan langkah perbaikan kran panas dan dingin pada dispenser yang airnya kecil atau tidak mengeluarkan air sama sekali



Termostat


Bisa di akibatkan thermostat settingnya terlalu dingin atau thermostat sudah rusak. Lalu apa jika thermostat settingannya terlalu dingin atau sudah rusak? Thermostat pada dispenser berfungsi sebagai pemutus arus listrik yang terhubung ke kompresor. Dan kompresor itu nyala untuk proses pendinginan. Lalu kerusakan pada thermostat pada dispenser itu rata rata arus listrik terus tersambung dan tidak mau memutuskan arus walau suhu dingin sudah mencapai pada titik kedinginan yang di inginkan. Jadi, jika proses pendinginan pada dispenser terus berlangsung tanpa terjadi pemutusan arus listrik ke kompresor oleh thermostat, maka proses pendinginan lama kelamaan akan menyebabkan air yang berada dalam tabung dispenser pun akan menjadi sebuah gumpalan es. Alhasil gumpalan es tersebut akan menutup jalur keluarnya air ke arah kran dingin maupun ke arah tabung panas dan tidak menutup kemungkinan, kran panas pun juga tidak mengeluarkan air. Jadi intinya lubang lubang saluran air dispenser tertutup oleh es karena proses pendinginan tidak berhenti atau stanbay walaupun setelah suhu dingin mencapai pada titik dingin yang di inginkan. Langkah perbaikannya harus mengganti thermostat diapenser tersebut.





Tertutup kotoran.


Kran dispenser airnya kecil atau tidak mengeluarkan air juga bisa terjadi karena saluran air tertutup oleh kotoran atau kerak yang menempel pada saluran air pada diapenser tersebut. Untuk perbaikannya ya.. Harus di lakukan pembersihan kotoran yang menyumbat jalannya air pada dispenser tersebut.

Tuas atau pengait terlepas


Kran dispenser tidak mengeluarkan air juga bisa di karena kan, pengait pada bagian dalam kran terlepas atau bisa rusak. Sehingga pada saat tuas kran di tarik aku di tekan untuk membuka, seal yang ada di dalam kran tidak mau itu terangkat atau terbuka. Untuk langkah perbaikannya buka dan keluarkan seal kran, jika cuma terlepas maka pasang kembali. Tapi di rasa sudah rusak mau tidak mau ya harus minta di belikan keran dispenser yang baru. Jika ingin membeli kran dispenser baru ada baiknya, kran lama yang ada di dispenser tersebut di lepas untuk mencocok an pada saat pembelian di toko yang menjual spare part dispenser tersebut.
Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan tentang penyebab dan cara perbaikan lran air dispenser yang airnya kecil atau bahkan tidak mengeluarkan air sama sekali.



Semoga membantu atau bisa bermanfaat bagi pembaca.


Terakasih

Gatekno.Net


EmoticonEmoticon